Kamis, 23 Desember 2010

Kekhawatiran Mahasiswa Jurusan Pendidikan Fisika IKIP Mataram “SUDAH TEROBATI”

Mantan Presiden Partai PAS 2010


Setelah ± 4 tahun lebih mahasiswa jurusan pendidikan fisika sejak periodi ini dibuka dikampus IKIP Mataram tepatnya tahun 2006 yang silam, rasa kekhawatiran, rasa takut, rasa pesimis yang dikarenakan belum jelasnya status akreditasi jurusan tersebut sudah terobati, sejak dikelurkanya surat keputusan (SK) dari BAN-PT No. 029 tahun 2010 dengan predikat AKREDITASI C. sejak dikeluarkanya SK akreditasi ini, mahasiswa jurusan pendidikan fisika umumnya sudah merasa lega dan bahagia dan khususnya mahasiswa semester IX yang sempat tertunda wisudanya sesuai jadwal akademik beberapa bulan yang lalu karena pada saat itu jurusan pend. fisika belum terakreditasi.
Namun rasa lega dan bahagia ini belum dirasakan oleh seluruh mahasiswa IKIP Mataram sepenuhnya, pasalnya ada beberpa jurusan lagi yang ada di kampus ini massa akreditasinya SUDAH KADALUWARSA, sebut saja antara lain :
1.    FPOK Jurusan Pendidikan Kesehatan, Jasmani dan Rekreasi Akreditasi  B  SUDAH KADALUWARSA sejak 12-06-2007
2.    FIP Jurusan Administrasi Pendidikan Akreditasi B  SUDAH KADALUWARSA sejak 13-08-2009
3.    FIP Bimbingan dan Konseling (BK) Akreditasi C SUDAH KADALUWARSA sejak 12-01-2009
4.    FIP Teknologi Pendidikan Akreditas C SUDAH KADALUWARSA sejak 26-01 2009
5.    FIP Pendidikan Luar Sekolah Akreditas D SUDAH KADALUWARSA sejak 21-11-1999
data di update, 23-12-2010, jam 17.15 dan untuk lebih jelasnya bisa dicek DISINI
Gambaran diatas adalah sebuah realita yang real yang ada dikampus IKIP Mataram, yang mesti teman-teman pertanyakan tentang keseriusan pihak kampus dalam mengurus, mengelola manajemen kampus terkait  perpanjangan izin akreditasi setiap jurusan. Persoalan ini merupakan persoalan yang sangat serius yang mesti harus disikapi oleh teman-teman semua (mahasiswa) khususnya pihak pengelola kampus yang mengurusi bidang ini. Hal ini yang tidak bisa dianggap sepela karena ini adalah menyangkut hajat hidup mahasiswa jurusan bersangkutan  kedepannya yang mesti dan harus membutuhkan keseriusan dalam mengurus hal-hal tersebut.Dapat dibayangkan ketika seorang lulusan sarjana yang disiplin ilmunya belum terakreditasi di tengah persaingan globalisasi pendidikan yang mana sarat utama dalam merekrut tenaga pegawai negri maupun sewesta adalah disamping kampusnya harus terakreditasi jurusan juga seperti itu.
Saudara/i ku… sudah saatnya kita membuka mata dengan kondisi ini dan ini tidak bisa dibiarkan, yang mesti saudara-saudari harus tau dimana letak kesalahan ini semua “apakah dimahsiswa atau kah di pejabat pengelola kampus ini”…!? Jangan tanyakan pada rumput yang bergoyang tapi bertanyalah kepada yang mempunyai wewenang dalam hal tersebut…
Selamat berjuang saudara/i ku untuk menemukan jawabanya.
By, Mansur Amriatul (Ketua DPM IKIP Mataram


Tidak ada komentar:

Posting Komentar